Leonardo Asmorom : Semua Wajib Menghormati Keputusan Bupati Terkait Honorer Yang Dirumahkan

oleh -79 views

Sinarpapua.news,Bintuni – Menanggapi isu yang berkembang terkait surat edaran yang dikeluarkan Pemerintah Daerah Kabupaten Teluk Bintuni tentang di istirahatkanya semua honorer di ruang lingkup Pemda Teluk Bintuni, Leonardo Asmorom ( Ketua Tim Pemenangan PMK2 ) angkat bicara.

” siapapun dia yang mencoba-coba membuat aksi demo maka siap bertanggungjawab menghadapi Aturan Covid-19, jangan Membuat Cluster Berikut yang Mengorbankan Semua Masyarakat, saya meminta kepada Honorer Yang di Rumahkan Jangan Terprovokasi dengan Orang-orang yang tidak Bertanggung jawab. Karena mereka ingin memperalat teman-teman yang saat ini di rumahkan demi kepentingan Pribadinya mereka ” tegas Leo.

Harapan saya Teman-teman Honorer bisa tetap dingin menunggu verifikasi ulang untuk kembali aktif kerja karena kontrak harus Bupati yang Tandatangan SK agar tidak ada tenaga yang didatangkan lagi dari luar bintuni. Saya rasa teman-teman semua bisa paham, ini pesan saya siapapun yang mengikuti aksi demo jangan berharap untuk bisa kembali sebagai Honorer aktif lagi dan kode warning untuk tidak test formasi CPNS berikut.

Leo menambahkan dengan tegas ” ingat saya juga siap Pagari kantor untuk mengamankan keputusan Bupati Teluk Bintuni jika ada yang mau mencoba membuat aksi demo “. ( SL )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *