Dari Hasil Diskusi Ringan, HIPMI Bintuni Perdana Anjang Sana ke Panti Asuhan

oleh -77 views

Sinarpapua.news,Bintuni – Pengurus sementara Himpunan Pengusaha Muda Indonesia ( HIPMI ) Kabupaten Teluk Bintuni, gelar rapat diskusi ringan dalam rangka membahas langkah kerja kedepan HIPMI Bintuni, diskusi yang di gelar di Cafe Holics jalan raya bintuni pada Senin 21/04/2022.

Dihubungi Via ponselnya Ketua HIPMI Bintuni, Azis dalam penjelasannya mengatakan ” Sesuai hasil bincang – bincang diksusi ringan semalam sambil ngopi bersama beberapa pengurus Anggota HIPMI teluk Bintuni, maka kami sepakat akan mengadakan perdana kegiatan HIPMI kabupaten teluk Bintuni yakni dengan melakukan aksi sosial dengan Anjang Sana di beberapa Panti Asuhan yang ada di Kabupaten Teluk Bintuni, ungkap Azis

” rencana kegiatan tersebut sesuai hasil rapat kami, akan di adakan pada hari Minggu 24 April 2022 Pukul 15.15 Wit ”

Azis juga menambahkan bahwa ” nanti titik kumpul akan kami infokan kemudian, sedangkan sumber dana untuk giat Anjang Sana ini, kami teman – teman pengurus telah sepakat dengan masing – masing anggota untuk suka rela menyisihkan sedikit rezeki dari masing – masing anggota dan pengurus agar nantinya di salurkan baik dalam bentuk sembako maupun berupa uang tunai ”

Azis berharap semoga kebersamaan kami terus terjaga, kompak selalu dalam wadah HIPMI, ” Pengusaha Pejuang – Pejuang Pengusaha yang bermakna bahwa kader-kader HIPMI tidak saja diharapkan menjadi pengusaha nasional yang tangguh tetapi juga menjadi pengusaha yang berwawasan kebangsaan dan memiliki kepedulian terhadap tuntutan nurani rakyat, tutup Azis ( SL )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *