Wakaf Al Qur’an Hingga Ke Pelosok Timur Indonesia

oleh -94 views

Sinarpapua.news,Bintuni – Melalui yayasan pondok pesantren Hidayatullah program gerakan wakaf sejuta Qur’an yang di programkan oleh yayasan Hidayatullah pusat tersebut juga menjangkau sampai ke pelosok daerah terpencil.

Tepatnya di kabupaten teluk bintuni provinsi papua barat, wakaf Al Quran dari Yayasan Wakaf Al Quran Suara Hidayatullah tersebut diserahkan di Masjid Al Muhajirin Batalyon Infanteri 763/SBA kabupaten teluk bintuni, selasa 04/07/2023.

Kepada media Ustadz Fahrurozi mengatakan, wakaf Al Quran ini berasal dari pembaca setia majalah suara Hidayatullah di Seluruh Indonesia, dan Alhamdulillah saat ini telah kami serahkan ke masjid Al Muhajirin Batalyon Infanteri bintuni, semoga menjadi manfaat untuk kita semua dan berkah untuk kita sekalian.

” Insya Allah program gerakan wakaf sejuta Qur’an dari yayasan Wakaf Al Qur’an suara Hidayatullah ini juga akan kami salurkan secara bertahap ke daerah – daerah lain ” ungkapnya.

Ditempat yang sama Abdul Rahman Inay, Takmir masjid Al Muhajirin saat memberikan keterangan dirinya mengatakan ” saya mewakili jamaah masjid Al Muhajirin Batalyon Infanteri bintuni menyampaikan ungkapan terima kasih atas penyaluran Al Quran wakaf dari Yayasan Wakaf Al Quran Suara Hidayatullah ini, semoga selalu terdepan menyampaikan program – program seperti ini, Insya Allah program ini bisa berlanjut dan juga pembinaan – pembinaan yang lainnya, ungkap Rahman Inay. ( AL )

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *